![]() |
Layanan GO-MASSAGE pict: Gojek on google |
Siapa yang suka pijat?
Kalau ada yang bertanya demikian, saya pasti langsung mengangkat tangan paling tinggi deh, hihi. Siapa sih yang nggak suka dipijat? Apalagi ketika badan lelah dan pegal setelah mengerjakan berbagai aktifitas berat.
Tapi ada satu hal yang suka membuat saya malas pijat. Kalau nggak punya tukang pijat langganan dan harus keluar rumah demi mendapatkan fasilitas pijat ini. Waktu itu pernah sekali mencoba pijat di sebuah mall di Solo. Rencana sih setelah selesai pijat saya akan kongkow dengan beberapa teman. Tapi begitu selesai, tampilan saya sudah berantakan, haha. Akhirnya rencana kongkow pun gagal. Jadilah saya malas mencoba pijat kalau tidak menggunakan pijat panggilan ke rumah.
Biasanya sih, setiap kali badan lelah dan ingin pijat, saya menyempatkan pulang ke rumah Ibu karena ada pemijat langganan di sana. Tapi nggak mungkin saya harus bolak-balik, menempuh perjalanan hampir 2 jam demi mendapatkan pijatan, kan?
Nah, itulah kenapa ketika akhirnya saya tahu ada layanan GO-MASSAGE di aplikasi GO-LIFE, saya bahagia bangeet. Karena akhirnya bisa melakukan massage atau perawatan wajah tanpa repot-repot keluar rumah. Tinggal pencet aplikasi, duduk manis, dan therapist pun akan datang ke rumah.
Bahagia!!
Apa itu GO-LIFE?
![]() |
Aplikasi GO-LIFE pict: Gojek on google |
“GO-LIFE: Applikasi penyedia jasa profesional untuk solusi gaya hidup anda.
GO-LIFE ini adalah applikasi dari Gojek yang menyediakan berbagai jasa layanan profesional untuk untuk membantu memudahkan hidup kita sehari-hari. Ada beberapa jenis layanan yang disediakan di dalam GO-LIFE ini yaitu: GO-MASSAGE, GO-CLEAN, GO-AUTO, GO-GLAM, GO-PERTAMINA, GO-DAILY, GO-LAUNDRY, GO-FIX.
GO-LIFE ini sudah tersebar di 70 kota dengan lebih dari 500 ribu pelanggan yang selalu puas dengan pelayanan yang diberikan.
Jadi memang GO-LIFE ini hadir demi menjawab keresahan dan kegundahan kita dalam menghadapi kehidupan, haha. Ya gimana nggak? Applikasi ini memang hadir untuk membantu mereka yang ingin kesimpelan dalam hidup sehari-hari. Nggak ada waktu bersih-bersih, bisa GO-CLEAN, malas mencuci bisa GO-LAUNDRY, mau layanan pijat panggilan ke rumah ada GO-MASSAGE.
Untuk ibu yang nggak punya ART seperti saya ini, pastinya kehadiran GO-LIFE sangat-sangat membantu kan. Apalagi penyedia layanan yang tergabung dalam GO-LIFE ini benar-benar profesional karena sudah melalui tahap seleksi dan uji kelayakan. Termasuk layanan GO-MASSAGE yang merupakan layanan pijat on-demand yang bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja sepeti rumah atau kantor. Di dalamnya terdapat beberapa pilihan mulai dari pijat, totok, sampai masker wajah. So helpful!
Apalagi karena pijatan ini bisa dilakukan di rumah juga, saya jadi bisa menikmati pijatan dengan bersantai, membaca buku, dan sekaligus mengawasi Mas Akta yang menonton TV di sebelah kami.
Review GO-MASSAGE: Nyamannya Layanan Pijat Panggilan Dengan Terapis Profesional di GO-MASSAGE
![]() |
GO-MASSAGE, pict: Gojek web |
Jadi waktu itu saya memang rasanya butuh dipijat karena padatnya aktifitas dari sebelum puasa. Apalagi sehari sebelum puasa, saya dan suami membersihkan dapur di rumah ibu Mertua yang luasnya cukup melelahkan, haha. Kebayang kan ketika besoknya mulai puasa, badan masih pegal-pegal.
Ramadan ini memang rasanya badan jadi lebih mudah lelah. Apalagi cuaca juga kurang bersahabat, luar biasa panas. Belum lagi event dan pekerjaan yang susul menyusul dan juga acara buka bersama yang kadang juga harus ikut membantu memasak atau bebersih lokasi karena kita menggunakan rumah orang lain. Kebayang kan lelahnya kita semakin menjadi-jadi.
Selain vitamin dan asupan nutrisi, pijat adalah salah satu andalan saya ketika lelah dan pegal melanda. Nah, makanya saya yang tidak punya tukang pijat panggilan langganan di Solo ini super terbantu ketika tahu ada layanan pijat panggilan GO-MASSAGE di applikasi GO-LIFE.
Akhirnya saya pun mencoba mencari pilihan pijat sesuai kebutuhan dan yang jelas nggak ribet. Setelah membaca semua option, saya pun menjatuhkan pilihan pada layanan Reflexology dan Light Massage. Dalam keterangannya sih layanan ini terpusat pada bagian telapak kaki dan pemijatan ringan di beberapa bagian tubuh yang ini berkhasiat untuk menghilangkan rasa pegal dan melancarkan peredaran darah.
![]() |
Beberapa pilihan layanan di GO-MASSAGE |
Jadi di aplikasi ini, nanti akan ada pilihan jenis kelamin kita, durasi pemijatan sesuai dengan harga, kemudian persetujuan kita tentang keamanan dan keselamatan therapist, dan pilihan penyedia jasa, mau laki-laki atau perempuan. Nah pastinya sih saya pilih perempuan ya.
Setelah semua diisi lengkap termasuk alamat, saya pun menekan tombol pesan dan menunggu beberapa saat sebelum terapis tiba di rumah.
Oh iya, untuk waktu pemesanan pijat panggilan ke rumah, di aplikasi sudah ada ketentuannya ya. Jadi tidak seperti layanan lain dalam Gojek, layanan di applikasi GO-LIFE ini ada ketentuan waktunya. Mungkin agar si terapis bisa mempersiapkan peralatan sebelum menuju ke tempat konsumen ya.
Tak lama kemudian, therapist saya yang bernama Mbak Desi pun datang lengkap dengan peralatan “tempurnya”, hihi.
![]() |
Mbak Desy, salah satu terapis di GO-MASSAGE |
Jadi, untuk GO-MASSAGE ini setiap terapis sudah membawa bekal seperti minyak urut (yang super wangi), beberapa handuk, dan peralatan untuk pijat lainnya seperti alas pijat, dll. Jadi kita nggak perlu repot-repot menyediakan minyak urut seperti kalau kita panggil layanan pijat ke rumah seperti biasanya deh.
Setelah berbincang-bincang sebentar, Mbak Desi pun memulai pijatannya. Pijatan dimulai dari bagian kaki, kemudian punggung, pundak, leher, dan berakhir di bagian tangan.
![]() |
Dipijat sambil baca buku? Bisa banget dengan layanan pijat panggilan GO-MASSAGE |
Sembari dipijat, kami cerita banyak soal GO-MASSAGE ini bahkan sampai kekhawatiran Mbak Desi karena beliau adalah terapis wanita.
“Biasanya saya selalu ditemani anak laki-laki saya, Kak. Apalagi kalau ada orderan malam,” begitu ucapnya.
Nah, di bio Mbak Desi ini memang tertera tulisan “Accompanied” jadi itu mungkin maksudnya si terapis akan selalu ditemani ketika melakukan pemijatan ke konsumen GO-MASSAGE demi keamanan dan kenyamanan bersama.
Mbak Desi yang ternyata ramah banget ini melakukan pijatan demi pijatan dengan profesional. Membuat badan semakin rileks. Nggak heran, karena ternyata untuk bisa bergabung menjadi therapist di GO-MASSAGE ini para pelamar harus lolos syarat-syarat yang ditentukan. Mereka harus lolos proses background check, wawancara, memiliki pengalaman minimal 3 tahun di bidangnya, dan wajib mengikuti training yang diadakan oleh GO-LIFE.
Mbak Desi pun bercerita dia juga harus melalui proses training selama beberapa waktu dengan ahli yang sudah ditentukan oleh GO-LIFE sebelum akhirnya bisa mulai mengktifkan akunnya di GO-MASSAGE. Jadi jelas para terapis ini memang profesional dan terpercaya ya.
![]() |
Pijat panggilan ke rumah GO-MASSAGE di GO-LIFE |
Akhirnya setelah 60 menit berlalu, Mbak Desi pun menyudahi pijatan dan obrolan kami. Rasanya badan jauh lebih enak, pegal-pegal hilang, nyaman, dan wanginya bisa membuat saya semakin rileks. Apalagi biaya yang saya keluarkan sangat terjangkau kan, hanya 55 K untuk durasi 60 menit pemijatan. Hati bahagia, badan rileks, dan dompet aman, hihihi. Suka banget deh sama aplikasi ini. Setelah ini rasanya sih mau coba layanan masker dan totok wajah pokoknya.
Jenis Layanan di GO-MASSAGE
Bagaimana? Mupeng juga mau mencoba layanan pijat panggilan ke rumah GO-MASSAGE di GO-LIFE ini? Nah, ini bocoran kategori layanan yang ada di GO-MASSAGE beserta dengan rincian harganya ya. Oh iya, saya ada di Solo ya. Jadi mungkin rincian harga ini bisa berbeda di setiap daerah.
1. Body Rejuvenation
- Body Massage : Pijat relaksasi yang bermanfaat untuk melemaskan otot, melancarkan peredaran darah, menyegarkan badan, dan menghilangkan pegal-pegal setelah aktifitas padat. Perkiraan harga mulai dari 65K untuk 60 menit - 120K untuk 120 menit.
- Express Massage: Pemijatan ringan tanpa minyak yang sangat praktis dan bisa dilakukan dalam posisi duduk. Cocok juga dilakukan di kantor/tempat kerja. Harga, 40K untuk durasi 30 menit.
- Body Massage & Foot Reflexology : Kombinasi pijat relaksasi dan penekanan pada titik refleksi di bagian kaki yang bermanfaat untuk mel;ancarkan peredaran darah.
- Body Massage dan Totok Wajah: kombinasi pijat di seluruh tubuh dan totok wajah dengan memberikan tekanan di titik-titik wajah. Bermanfaat untuk melancarkan peredaran darah dan membuat wajah tampak lebih bersinar. Harga mulai dari 105K untuk durasi 90 menit sampai 160K untuk durasi 150 menit.
-Body Massage dan Scrub : Pijat relaksasi dengan kombinasi scrub terbaik yang bermanfaat untuk membersihkan pori-pori, melembutkan kulit, melancarkan peredaran darah, sekaligus membuat badan segar kembali. Harga mulai dari 105K untuk 90 menit dan 160K untuk 150 menit.
- Kerokan dan Light Massage: Layanan kerokan di bagian punggung yang dikombinasikan dengan pijatan ringan di beberapa bagian tubuh.
2. Reflexology
-Body Massage dan Foot Reflexology: Kombinasi pijat relaksasi dan penekanan pada titik refleksi di bagian telapak kaki yang berkhasiat untuk melancarkan peredaran darah.
-Reflexology dan Light Massage: Penekanan pada titik refleksi di bagian telapak kaki yang dikombinasikan dengan pemijatan ringan di beberapa bagian tubuh. Berkhasiat untuk menghilangkan pegal dan melancarkan peredaran darah. Harga mulai dari 55K untuk durasi pemijatan 60 menit sampai 100K untuk durasi 120 menit.
3. Beauty Massage
- Body Massage dan Totok Wajah: Kombinasi pijat refleksi dan totok wajah dengan memberikan tekanan pada titik-titik wajah. Bermanfaat untuk melancarkan peredaran darah dan membuat wajah tampak lebih bersinar. Harga mulai dari 105K untuk durasi pemijatan 90 menit sampai 160K untuk durasi 150 menit.
-Totok Wajah dan Masker: Kombinasi antara perawatan totok wajah dan pengaplikasian masker wajah yang bermanfaat untuk memberikan nutrisi pada kulit, dilengkapi dengan pemijatan ringan untuk tangan dan kaki. Harga 65K untuk durasi 60 menit.
Sangat bersahabat kan harganya? Dan kita pun nggak perlu capek-capek keluar rumah. Tinggal pesan di GO-LIFE, duduk manis menunggu terapis datang, lalu menikmati pijatan dari terapis profesional deh.
Referral Code: ANAIKEBAIK di GO-MASSAGE
Untuk kalian yang mau mencoba layanan pijat panggulan ke rumah ini bisa mendapatkan diskon loh. Caranya? Kalian bisa menggunakan referral code ANAIKEBAIK dan ada diskon 50% (maksimum 25K) untuk kalian yang mau mencoba layanan ini.
Tunggu apa lagi? Buruan download app GO-LIFE, pesan layanan pijat panggilan GO-MASSAGE, gunakan referral code ANAIKEBAIK atau klik link aplikasi GO-MASSAGE dan nikmati deh treatmen dari terapis profesional. Jadi kalian bisa menjalankan ibadah puasa ramadan dengan badan yang jauh lebih fresh dan rileks kan.
Selamat mencoba!