BELANJA MURAH, DEKAT, LENGKAP, DAN BERSAHABAT YA DI TRANSMART SOLO PABELAN


Kata apa yang akan memancing seseorang terutama ibu-ibu macam saya untuk datang berbelanja? Harga murah! Pasti. Mendengar kalimat “harga yang bersahabat, murah, hemat” pasti dong kita nggak akan berfikir dua kali untuk datang dan belanja. Apalagi kalau ternyata lokasi belanja ini semacam one stop shopping. Di mana ibu bisa berbelanja dengan tenang, anak-anak bisa bermain dengan riang, dan bapaknya pun bisa menunggu dengan hati dan dompet yang aman, hehehe.
Dengan tingkat kemacetan di kota Solo yang mulai membuat nggak nyaman ini, lokasi strategis juga menjadi satu pertimbangan.
Tapi, di mana ya di Sukoharjo ini ada tempat belanja yang sedemikian nyamannya?
Jawabnya adalah “TRANSMART Solo Pabelan”.
Sabtu kemarin kami, para bloger Solo, mendapat undangan untuk berkunjung ke Transmart Pabelan. Menghadiri acara Bloger x Transmart Gathering. Meskipun ini sudah kesekian kalinya saya berkunjung ke Transmart, tapi tetap saja excited sih. Karena kami akan diajak berkeliling, menjelajah lantai demi lantai yang ada di sini.

 BLOGER x TRANSMART GATHERING

Acara dimulai dengan perkenalan dari Pak Wasino (GM Store Transmart Pabelan). Beliau menceritakan tentang Transmart kepada kami. Gedung yang berkonsep Red Box Family Entertainment ini memang mengusung konsep one stop shopping. Di mana konsumen bisa mencari segala kebutuhan mulai dari kebutuhan dapur, makanan siap saji, sampai wahana bermain anak.

Serunya lagi, selain berbelanja, Transmart Solo Pabelan juga membuka kesempatan untuk kita para konsumen belajar bersama di sini. Mulai dari ibu-ibu PKK, perkumpulan arisan, dll.
Belajar apa? Apa saja. Mulai dari belajar memasak dengan chef di Transmart sampai belajar make up juga boleh. Syaratnya? Cukup hubungi Transmart Solo Pabelan untuk menyampaikan ide kita dan nanti membuat janji untuk waktu dan pelaksanaannya. Mudah bukan?
Materi kedua disampaikan oleh Pak Sandi selaku GM Digital Marketing Transmart pusat. Beliau menyampaikan bahwa memang ke depan, Transmart sedang berupaya memudahkan konsumennya untuk mendapatkan segala info belanja dan promo melalui digital redbox seperti melalui ig dan whatsapp.

 Kenapa Harus Belanja di Transmart Pabelan?

Nah, untuk kalian para mama yang penasaran, kenapa sih harus belanja ke Transmart. Yuk, disimak lebih lengkap ya.
1. One Stop Shopping Area dan Dekat Dengan Kita
Malas ngemall karena macet? Susah parkir? Kurang lengkap?
Nah semua hal ini nggak akan ditemui saat kita memutuskan untuk berbelanja di Transmart. Karena apa? Ya karena konsep Red Box Family Entertainment itu tadi. Jadi bangunan dengan ciri khas kotak dan berwarna merah ini memang memudahkan konsumen untuk berbelanja sekaligus bersenang-senang tanpa harus pindah lokasi. Malas kan cari parkir bolak-balik hanya demi menyenangkan keluarga.
Di lantai satu, kita akan menjumpai banyak tenant mulai dari coffee shop, makanan lokal, camilan, sampai pakaian.
Di lantai dua, kita akan menjumpai area kebutuhan sehari-hari, elektronik, make up, pakaian anak, sampai pakaian dewasa. Mau cari kebutuhan dapur? Ada. Ikan dan seafood segar? Ada. Makanan/lauk matang? Ada. Sampai sayur mayur, rujak, camilan, sampai buah-buah segar juga ada. Kayaknya memang Transmart ini sangat mengerti kebutuhan kita para konsumen yanng kadang malas masak dan memilih untuk mencari yang praktis kan ya, hihihi. Untuk sayuran juga lengkap. Mulai dari sayuran lokal seperti kenikir, lalapan khas Sunda seperti daun poh-pohan, sampai sayur dan bumbu masak import juga lengkap tersedia.

Di mana lagi coba kita bisa menemukan segala lauk siap saji semacam ikan asin, oseng teri, sampai ikan dan seafood goreng kalau bukan di Transmart.



Di lantai 3, kita akan menjumpai TRANSMART STUDIO MINI dan CGV. Mau seru-seruan sama anak di wahana permainan? Bisaaaa. Mau nonton film terbaru dengan keluarga? Juga bisaaaa.

Oh iya, berdasarkan info dari Pak Abi, Marketing Transmart Studio, Transmart Studio Mini di Pabelan ini adalah salah satu yang memiliki wahana paling lengkap loh di antara Transmart lainnya.

Selain itu, Transmart juga membuka wahana EDUTAINMENT, di mana pengunjung bisa bermain sekaligus belajar mengenai banyak hal yang bekaitan dengan wahana permainan di Transmart Studio Mini. Misalnya saja mengenal sejarah dinosaurus, belajar menghitung kecepatan dengan ilmu fisika, dan masih banyak lagi.

Acara ini bisa diikuti siapa saja dengan ketentuan membuat janji/appoinment terlebih dahulu dengan pihak Transmart Studio ya.
Oh iya, kemarin kami sempat diajak mencoba beberapa wahana seperti bumper car, roller coaster, dan lain-lain.
Seru bangeeet. Meskipun diiringi tatapan aneh adik-adik yang mengantri giliran, tapi tidak mengurangi keceriaan kami menjajal berbagai permainan di sini. Buat saya sih, ini adalah salah satu Wahana Solo yang paling lengkap dan mengasyikkan.
Meski belum sukses mencoba wahana Crazy Cab Coasternya karena masih hamil, tapi puas mencoba wahana-wahana yang lain. And yes, begitu melahirkan, ingin secepatnya mencoba wahana Crazy Cab Coasternya ini pemirsa. Nggak usah jauh-jauh ke Jakarta kan sekarang, hehehe.

2. Banyak Lomba dan Undian Berhadiah Utama Sebuah Mobil
Banyak lomba dan hadiah kece dengan total ratusan juta rupiah?
Yup! Hanya denngan berbelanja/bermain di wahana di Transmart, kita bisa mengikuti berbagai macam lomba dengan hadiah yang menarik. Ada lomba memasak, lomba menyanyi, lomba dance, shopping race, deep sea story competition, beuaty class, make up competition, sampai lomba mewarnai juga ada.
Selain itu, ada program belanja berhadiah utama satu unit mobil, pemirsaaaaa!!
Hanya dengan belanja minimal Rp. 200.000 (belanja, bermain, bersantap di resto, atau menonton), kkita berkesampatan untuk mendapatkan satu kupon undian berhadiah. Hadiahnya? Banyaaaak. Ada motor, elektronik, voucher belanja, dengan hadiah utama satu unit mobil.
Semua acara ini ada dalam program Gebyar Belanja dan Hepi-Hepi di Transmart Solo Pabelan yang berlangsung sejak 1 Juli 2018-30 Desember 2018.
Jadi, tunggu apa lagi? Buruan belanja ke Transmart dan menangkan berbagai hadiahnya.
 3. Bertabur Diskon
Selain harga yang murah, Transmart Solo Pabelan juga menyediakan banyak promo belanja menarik yang bisa kita nikmati. Mulai dari promo harga spesial, buy one get one, buy one get two, discount up to 70%, sampai kupon-kupon belanja untuk para konsumennya.

Menarik kan. Nah, untuk info lebih jelasnya dan biar nggak ketinggalan info promonya, bisa deh follow akun ig @transmartpabelan dan @transmartcarrefour ya, moms.



Nah, itu tadi cerita keseruan kami selama berkunjung ke Transmart. Bagaimana? Makin penasaran? Langsung saja yuk berkunjung ke Transmart Solo Pabelan dan ikuti kesempatan memenangkan hadiah dengan total ratusan juta rupiah dan kesempatan untuk membawa mobil baru sebagai hadiah utamanya!!

Tidak ada komentar